Friday, December 14, 2012

Hari Ibu, Momentum Spesial Yang Tak Boleh Terlupakan

Oleh: Inaya Sofia
Hari Ibu. Sungguh mempesona jika kita mendengar hari tersebut. Momen spesial yang tidak boleh lewat apalagi sampai terlupakan begitu saja. Ada arti penting pada momen spesial ini. Tentunya kita sebagai anak akan memberikan penghargaan yang besar terhadap ibu. Bukan hanya dengan materi, tahta, dan sebagainya. Akan tetapi, kita memberi dengan hati dan perbuatan. Cerminan hati dan perbuatan yang baik dari anak tentu akan membuatnya merasa cukup bahagia. Kesholehan dan kepatuhan anaknya dalam beribadah selalu membuatnya lega. Dan tentunya ini akan menimbulkan komunikasi yang baik dalam keluarga. Keluarga yang selalu dalam lindungan dan bimbingan Allah SWT.

Tuesday, December 11, 2012

Ayo Ikuti: Lomba--Birohmah Photo Contest (Kirim Foto Terbaikmu Bersama Ibunda Tercinta)

Hai,
Assalamualaikum teman2 Birohmah semua???
Yuk ikuti acara yang satu ini :
Baca ya>kalau penasaran>segera diikutin aja>
Buktikan kasih sayangmu bersama ibu :D


Monday, December 10, 2012

Pria Yang Melamar Dengan Cinta, Dan Wanita Yang Menerima Karena Allah

Oleh: Nanda Satriana (Pend. Geografi Unila 2009)
#Catatan Hidup Nanda---Kawan-kawan semua, perjalanan hidup kita selalu menimbulkan dinamika yang terkadang banyak membawa hikmah. Rekamlah baik-baik jejak hidup kita karena suatu saat jika kita mengingatnya, terkadang kita bisa mendapatkan hikmahnya.
#Catatan Hidup Nanda, adalah sebuah cara yang saya lakukan untuk membagi pengalaman hidup mulai dari kehidupan pribadi sendiri, sampai kehidupan orang lain yang dikutip dan diceritakan ulang untuk sama-sama diambil hikmahnya.
***Catatan kali ini menceritakan tentang kisah yang diambil langsung dari kehidupan nyata. Cerita ini saya dapatkan tepat malam lalu langsung dari yang bersangkutan, sebuah kisah hidup yang begitu memotivasi, menggambarkan tentang cerita hidup sesungguhnya, dan anomali kehidupan. Menjelaskan bahwa hitung-hitungan di atas kertas dunia sangatlah tidak bisa dibandingkan hitung-hitungan Allah.
Dan berikut adalah kisahnya:

Thursday, December 6, 2012

The Greatest Event In The End Of 2012th: Inspiring Forum--Special From Birohmah And FSLDK University Of Lampung

Bagi Mahasiswa Universitas Lampung dan Masyarakat Umum di Indonesia . Ayo Ikuti Acara Terdahsyat Ini: Baca Ya Pamflet Di Bawah Ini:

MEMAKNAI TOBAT NASUHA BAGI SEORANG MUSLIM

Karya Ardi Sepiyanto (Anggota Bidang Kaderisasi UKM-U BIROHMAH Unila 2012/2013)
"Sungguh Allah lebih gembira menerima tobat hamba-Nya melebihi kegembiraan seseorang di antara kalian yang menemukan kembali untanya yang telah hilang di tengah gurun pasir."---Rasulullah SAW***
Banyak yang mengartikan Tobat adalah sebuah tindakan dalam menyesali kesalahan atau dosa dan kemudian berhenti melakukanya. Para ulama menyatakan bahwa tobat dari perbuatan dosa merupakan suatu keharusan karena sesungguhnya tiada manusia yang terlepas dari kesalahan, bahkan Rasulullah Saw. pun senantiasa beristighfar dan bertaubat padahal beliau telah dijamin masuk surga.

Allah swt. Berfirman, “ Dan bertaubatlah kalian semua kepada Allah, wahai orang-orang yang beriman, agar kalian beruntung.” (QS An-Nur:31)

Wednesday, December 5, 2012

Cara Cepat Mengatasi Kemalasan Pada Diri Sendiri (Termasuk Dalam Bidang Pekerjaan, Karir, Dan Lainnya)

Kebiasaan diri yang sering lalai dari aturan Allah SWT sering kali menjadi permasalahan bagi diri manusia itu sendiri. Apalagi ketika seseorang dilimpahkan begitu banyak pekerjaan yang banyak ragamnya, tentunya akan sibuk menghadapi pekerjaan tersebut. Dengan semakin banyak pekerjaan, bisa jadi malah aktivitas burukpun bisa kita miliki. Misalnya kita mudah stress, jenuh, merasa malas untuk mengerjakannya karena sebab tertentu, dan alasan lainnya.

Larangan Membenci Dan Memutus Silaturahmi (Disarikan Dari Kitab Riyadushshalihin)

Dalam sebuah kitab Riyadhushshalihin, mengatakan bahwa Allah SWT, berfirman: Sesungguhnya orang-orang Mukmin itu bersaudara (QS: Al-Hujurat (49): 10). Allah SWT juga berfirman: Dan bersikap lemah lembut terhadap orang-orang yang beriman, tetapi bersikap keras terhadap orang-orang kafir (QS: Al-Maidah (5):54). Lebih lanjut Allah SWT juga berfirman: “Muhammad adalah utusan Allah dan orang-orang yang bersama dengan dia bersikap keras  terhadap orang-orang kafir, tetapi berkasih saying sesama mereka (QS: Al-Fath (48):29).

Monday, December 3, 2012

Jangan Biarkan Senyuman Itu Hilang

Oleh : Riana Dwi Putra
Senyuman tak akan ada harganya bila tidak terbit dari hati yang tulus dan tabiat dasar seorang manusia. (Aid- Alqorni).
Keutamaan sebuah senyuman dari seseorang yang kita cintai dan ketulusan senyuman orang-orang yang mencitai kita adalah layaknya madu yang bertebaran menyusuri aliran darah. Desiran kebahagiaan dan kelembutan naluri akan terus menyapa hingga ujung cerita sebuah senyuman. Manisnya alunan peristiwa dengan tidak mengurangi rasa kebersyukuran, hingga tidak meninggalkan luka dan noda. Bertutur untuk terus menampilkan senyuman terindah dengan iringan doa kebersamaan untuk sebuah senyuman.

Sunday, December 2, 2012

Solusi Praktis Untuk Menghindari Penyakit AIDS (Aquired Imuno-Deficiency Syndrome) Yang Disebabkan Oleh Virus HIV (Human Imuno-Deficiency Viruses)

Taken from: http://wahid-biyobe.blogspot.com/2012/12/solusi-praktis-untuk-menghindari.html

Maraknya kasus pengidap AIDS di dunia sudah tidak dapat dipungkiri lagi. Berbagai media elektronik, televisi, internet, blog/web, sering menyuguhkan berbagai macam sulusi/tindakan yang dapat memperlambat laju penyebaran penyakit berbahaya ini. Namun, sayang  laju pertumbuhan penyakit berbahaya ini tidak dapat menghentikan jumlah kasus dan penderita. Laporan dari situs berita satu mengungkapkan bahwa: Dari total kasus HIV/AIDS di Indonesia yang dilaporkan pada 1 Januari-30 Juni 2012 tercatat sebanyak 9.883 kasus HIV dan 2.224 kasus AIDS, dengan 45 persen di antaranya diidap oleh kaum muda. Sementara itu, dilansir dari Berita Cilegon Online (BCO), sejak tahun 2005 hingga tahun 2012 penderita HIV/AIDS meningkat 252 orang, 81 positif AIDS, dan 64 orang meninggal dunia (kasus di cilegon).