Sunday, October 28, 2012

Maukah Pemuda Indonesia DiJual Di Pasar Tumpah????

Ada alasan tersendiri ketika saya harus menuliskan judul di atas. Judul di atas hanyalah sebuah majas yang mengandung sedikit sindiran mengenai potret pemuda-pemudi Indonesia saat ini yang sebagian besar sudah meluruhkan sikap dan rasa Nasionalismenya. Sebuah negara akan sukses tergantung dari pola pikir dan sikap pemudanya. Krisis nasionalisme saat ini sudah terbukti kita lihat dengan kedua mata bahwa peran pemuda Indonesia dalam menyatukan tali pancasila serta pengamalannya yang masih kocar-kacir. Sebagai contoh saat ini banyak sekali dijumpai adanya tindak KKN oleh para penguasa Negara, yang tidak bertanggung jawab, sikap bejat para pemimpin bangsa dan negara yang melakukan tindakan main hakim sendiri dalam menangani beberapa kasus penting Negara, mental bobrok para pemuda-pemudi Indonesia yang dengan mudah dibius oleh omong kosong arus globalisasi, sekaligus juga mental pesimis pemuda-pemudi Indonesia yang kurang paham dan mengerti tentang nilai dan norma yang ada di masyarakat yang berujung pada ketidakpahaman dan terjadinya tawuran mahasiswa, tindakan anarkis, freesex yang menyebarkan virus berbahaya (AIDS) dan lain sebagainya. Semua tindakan ini harus dengan sigap kita coba cegah secara bersama demi masa depan Indonesia yang gemilang. Selamat hari "SUMPAH PEMUDA 28 OKTOBER" pada tahun 2012 ini. Mari kita bersama-sama tingkatkan iman dan taqwa untuk membawa diri kita sebagai pemuda yang memiliki integritas tinggi, bermartabat, layak pakai, dan tidak mudah dijual di Pasar Tumpah? Kita semua adalah pemuda yang bermartabat, tinggi derajatnya :D
Salam merdeka !!!!!! Indonesia JAYA !!!!

No comments:

Post a Comment